6 Tips Memilih HP Gaming Yang Bagus

Tips Memilih HP Gaming Yang Bagus

Seiring dengan perkembangan teknologi di bidang smartphone, Para pecinta game seluler menjadi lebih teliti lagi dalam membeli smartphone. Mereka memperhatikan secara detail spesifikasi apa yang dimiliki smartphone. Smartphone dengan kualitas yang menunjang kebutuhan mereka bermain game sering disebut HP Gaming.

Ada beberapa produk smartphone yang sudah masuk dalam kategori HP Gaming. Namun bagi sebagian orang awam yang ingin membeli HP Gaming masih belum paham tentang bagaimana kriteria HP Gaming tersebut. Nah berikut Ceklist.id telah merekomendasikan tips memilih HP Gaming yang bagus buat Anda.

Bacaan Lainnya

1. Ukuran

Ukuran smartphone memiliki peranan penting dalam menunjang kenyamanan seorang gamer menghabiskan waktu yang cukup lama dalam sebuah permainan. Anda perlu memilih ponsel yang ringan dan mudah dipegang untuk menghindari ketegangan pada pergelangan tangan dan jari. Ukuran layar juga harus cukup besar agar menunjang semua detail permainan yang rumit. Untuk ukuran ponsel ideal dalam bermain game, ceklist.id merekomendasikan antara ukuran layar 5 inci hingga 7 inci.

2. Kualitas Tampilan (Display)

Selain ukuran layar, kualitas tampilan juga perlu diperhatikan. Pada dasarnya, semakin tinggi resolusinya, semakin baik tampilannya. Untuk smartphone gaming, kami sarankan untuk memilih smartphone yang memiliki setidaknya memiliki resolusi 1080p untuk tampilan grafis game yang berkualitas tinggi dan lebih tajam.

3. Refresh Rate

Kecepatan refresh yang tinggi dapat mengurangi kelelahan mata. kelelahan ini biasanya disebabkan oleh penggunaan smartphone dalam waktu lama. Laju Refresh Rate tinggi pada titik 90Hz hingga 120 Hz memungkinkan navigasi yang lebih lancar melalui berbagai file, situs web, dan aplikasi.

4. Aspek RAM

Random Access Memory (RAM) adalah memori yang menyimpan data aplikasi aktif. Semakin tinggi RAM, semakin cepat respons dan transfer informasi ke komponen smartphone lainnya. RAM yang tinggi memiliki peranan penting dalam bermain game. Karena ada beberapa game bagus yang membutuhkan lebih banyak memori dan sistem grafis terintegrasi yang lebih canggih. Untuk saat ini ceklist.id lebih menyarankan pilihlah smartphone dengan ukuran RAM minimal 6 GB.

5. CPU

Sama halnya dengan komputer, CPU merupakan otak dari sebuah smartphone. CPU bertanggung jawab untuk menerima perintah melalui sentuhan di layar dan mengirimkan sinyal ke komponen perangkat lain. Semakin bertenaga CPU, semakin cepat pula kinerja smartphone. HP gaming membutuhkan setidaknya 1,8 GHz ke atas untuk kecepatan smartphone yang luar biasa. Ceklist.id merekomendasikan untuk memilih HP Gaming dengan CPU minimal 1,8 GHz agar tidak ada kendala lag dalam bermain game.

6. GPU

Graphics Processing Unit (GPU) menangani keseluruhan operasi grafis smartphone. GPU yang kuat dapat memproses animasi dan grafik dalam video, game, dan elemen interaktif lainnya di smartphone secara efisien. GPU dan CPU dipasangkan bersama untuk banyak perangkat, yang berarti bahwa jika CPU berkualitas dan berkinerja tinggi, GPU kemungkinan besar akan memiliki kualitas yang sama dan memungkinkan para gamer untuk melihat grafik permainan yang atraktif dan penuh warna.

Baca Juga: Cara Download Tema Premium di HP Xiaomi

Saat ini banyak para penjual smartphone yang memberikan penawaran dengan jaminan spesifikasi HP Gaming, namun setelah dicek ternyata spesifikasinya tidak memenuhi kriteria HP Gaming. Oleh karena itu sebelum membeli HP Gaming Anda perlu mengecek terlebih dahulu spesifikasi smartphone yang akan dibeli dengan memperhatikan beberapa poin penting seperti yang sudah kami sebutkan di atas.

Pos terkait